Archive for Februari, 2008

29 Februari 2008

Membuat domain gratisan berekstensi .co.cc


Mempunyai Domain sendiri sudah pasti menjadi impian bagi setiap blogger tak terkecuali anda kan? hehehehe, sok tau *mode ON*, Namun uang yang sedikit atau cekak selalu jadi masalah, kecuali jika anda seorang BERUANG, mungkin mudah bagi anda membeli domain berbayar. Okelah, kita ibaratkan saja yang membaca ini adalah orang susah semua *hehehehe biasanya kan gitu kalo bantuan dari pemerintah mau turun, semua ngakunya miskin n susah*

Oke, sudah tau kan semua kalo di http://www.co.cc itu memberikan domain gratis yang lumayan powerfull n bisa diandalkan, ya….namanya domain itu cuma sekedar alamat, jadi gak usah tinggal di pondok indah (ekstensinya XX.id) atau KPR (ekstensi .com, .net, .org) tapi yang tinggal di perumahan kumuhpun bisa punya alamat yang lumayan terkenal dan powerfull, mudah diakses n banyak temennya pula.

  1. Pertama klik dulu ini
  2. ketikan nama domain yang anda inginkan
  3. check ketersedian domain, kemudian jika domain tersedia lanjutkan dengan tahap registrasi. Biasalah, gak usah diajari juga dah pada ngerti tinggal isikan data diri, email, dll kemudian klik submit atau registrasi
  4. Klik manage domain dan pilih SET UP DNS
  5. Set Up Name Server (DNS1 dan DNS2) kemudian klik set up

DNS server adalah nama server tempat kita hosting, bila tidak tau cara ngisinya akan berlanjut pada posting berikutnya disertai dengan tip n triks memilih hosting gratisan yang bagus. Selamat Mencoba

20 Februari 2008

Antara WordPress.com dan WordPress.org


Sudah mengetahui apa perbedaan blog pada wordpress.com dan wordpress.org ? kali ini saya akan membagi pengetahuan tentang perbedaan wordpress.com dan wordpress.org, berikut perbedaannya :

WordPress.com
1. tidak perlu membeli domain dan web hosting
2. alamat blog di akhiri wordpress.com
contoh : bankje.wordpress.com
3. pilihan tema sesuai yang telah disediakan wordpress.
4. tidak memiliki fasilitas plugin

WordPress.org
1. perlu domain dan web hosting sendiri
2. alamat blog sesuai dengan domain yang kita beli.
contoh : sarimbi.com
3. tema beragam dan dapat membuat tema sendiri. pilih dan download tema kesukaan anda disini
4. memiliki fasilitas plugin. plugin penting dapat anda lihat disini

18 Februari 2008

Memasukan Video dan Slideshow di WordPress.com


Melanjutkan postingan terdahulu tentang cara memasukan Video dan Menampilkan Slideshow di WordPress.com, rupanya masih banyak yang bingung ya …

Sekarang ini, di bagian bawah panel posting, sudah ada bagian untuk menguploadnya, beserta cara embed ke dalam postingannya. Instruksinya lengkap untuk Video YouTube, Google Video, Daily Motion atau menggunakan Vodpod (tool Firefox extension untuk grab video ke postingan blogWordPress). Kode video yang ditambah tanda [ dan ] diantaranya di isikan di kolom atasnya dan klik “send to editor” agar kode berpindah ke panel postingan.

Embed Video on WordPress

Sedangkan untuk embed Slideshow, seperti di Guestbook aku itu, bisa langsung dilihat dibagian ini caranya. Ngga cuma dari Slide.com, tapi juga bisa untuk Slideshownya RockYou, Slideshare dan Splashcast.

Cukup masukan kode yang diberikan oleh situs slideshow tadi setelah kita setting-setting gambar disana, menggunakan tanda [ dan ] diantara kodenya.

embed slideshow on WordPress

Mudah kan ?